DESAIN ANIMASI 2D SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN ANAK USIA DINI DENGAN CERITA “AYAM DAN IKAN TONGKOL”

Penulis

  • Raden Kusuma Candra Gusti Aji
  • Ahmad Khoirul Anwar
  • Yudi Wibowo

Abstrak

Animasi merupakan gambar/objek yang tersusun secara beraturan yang akan dimanipulasi dan akan diatur dalam waktu yang ditentukan sehingga akan membuat gambar/objek tersebut terlihat bergerak. Pada usia dini anak anak belum bisa belajar yang terlalu berat. Sehingga membutuhkan suatu metode pembelajaran yang dianggap bermain oleh anak. Padahal sebenarnya anak itu bermain sambil belajar. Usia anak-anak lebih menyukai pembelajaran melalui media animasi. Pengabungan animasi dan komik ini bertujuan untuk memberikan anak-anak kesan baru dalam melihat animasi. Serta digabungkannya dengan komik ini juga bertujuan agar melatih tingkat membaca anak-anak di usia dini. Metode perancangan yang digunakan dalam perancangan ini adalah kualitatif dengan melakukan pengumpulan data langsung melihat kondisi anak-anak usia dini pada lingkungan sekitar, internet dan sosial media. Hasilnya animasi 2d ini dibuat menggunakan unsur komik juga. Sehingga menciptakan pengalaman baru bagi anak-anak usia dini. Serta membuat anak belajar sesuatu yang bermanfaat melalui animasi ini.

 

Kata Kunci : Animasi, Usia Dini, Pembelajaran

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-23

Terbitan

Bagian

Articles